Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana Membuka Langsung Turnamen Teknis CUP VI 2024

 


Bandar Lampung  - Walikota Bandar lampung Hj. Eva Dwiana membuka Acara Turnamen Tenis Walikota CUP VI 2024 Kota Bandar Lampung oleh Persatuan Tenis Seluruh Indonesia Pengurus Kota Bandar Lampung yang diselenggarakan di Lapangan Tenis Indoor Kota Bandar Lampung, Kecamatan Enggal, Jumat (23/08/2024).

Walikota Hj. Eva Dwiana membuka langsung Pertandingan Open Turnamen Tenis Walikota Cup dengan memukul bola. 

Peserta terdiri dari berbagai daerah baik dari kota bandar lampung, kabupaten se-provinsi lampung, instansi pemerintahan dan swasta yang ada di provinsi Lampung.

Walikota Eva menyampaikan, pihak Pemerintah Kota Bandar Lampung beserta segenap jajaran mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh peserta dan panitia Open Turnamen Tenis Lapangan Walikota Cup VI 2024. 

“Panitia telah bekerja keras untuk membuat turnamen yang meriah ini, ucapan selamat dan sukses juga kami haturkan kepada seluruh peserta yang akan ikut dalam turnamen ini baik peserta perorangan maupun peserta pasangan ganda," katanya.

Walikota berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi ajang silaturahmi.

"Serta ajang untuk mencari bibit-bibit muda baru para pemain tenis yang memiliki potensi dan profesional di Kota Bandar Lampung dan Provinsi Lampung," katanya.

Acara ini juga dihadiri oleh Sekretaris daerah Kota Bandar Lampung, Inspektur, Para kepala OPD, Camat se-kota Bandar Lampung, Pengurus Koni kota Bandar Lampung, para peserta atlet dan official. (rls/dew)

0 Comments